slide show

Thursday, December 18, 2008

Kantin Harapan Warga Kampus

Kantin Harapan Warga Kampus

Semenjak menempati gedung baru, belum tersedianya kantin di Stikom ditanggapi serius oleh penghuni kampus. Oktrivia (21) misalnya, mahasiswa broadcasting ini mengeaskan kampus harus memiliki kantin. “Selain tempat makan, kantin itu berfungsi sebagai tempat tongkrongan, waktu kampus masih di Lodaya kan tongkrongannya enak, nyaman, dan murah.” Ia berharap kampus segera membangun kantin di dalam kampus.

Tanggapan juga datang dari dosen Stikom. Seperti diungkapkan Pa Ade, dosen sekaligus menjabat program diploma di temui di kantornya Selasa (16/12). Menurut pengakuannya, selama menempati kampus baru di jalan PH. Mustafa ketiadaan kantin di dalam kampus belum menjadi masalah besar. “Saat ini kampus sebaiknya memprioritaskan sekretariat Unit Kegiatan Mahasiswa saja, soal urusan perut kan masih bisa di luar.” Para pedagang di jalan Bekamin justru menurutnya lebih menguntungkan ketimbang di Lodaya. “Jajanan di sini lebih murah,” beliau menambahkan.

Ditemui di tempat terpisah, Rismanto S.pd selaku akademik bidang sarana dan prsarana kampus mengungkapkan keinginan kampus untuk memiliki kantin harus mengikuti prosedural. “Kita memiliki kontrak MOU dengan pihak PT. Pos Indonesia. Perlu dipahami bahwa dalam kontrak bersama PT. POS untuk penambahan bangunan di kawasan kampus perlu dilakukan negosisasi terlebih dahulu. Selain itu pihak yayasan masih memikirkan penambahan bangunan ini. “Jadi, tidak semudah yang kita bayangkan,” tegasnya.

Rismanto yang juga moderator dalam debat mahasiswa RRI mengungkapkan harapannya untuk membangun kantin masih terus dipertimbangkan. “Mahasiswa harus bersabar karena kondisi ini pernah dirasakan bersama. Alangkah baiknya jika suatu saat kesabarn ini akan membuahkan hasil demi kepentingan bersama.” (Huyogo Gabriel Yohanes Simbolon)

2 comments:

Ciaku blogs said...

Ia,, ciaku setuju jg nih,,,gada kantin,,hampa rasanya..walopun dsamping kmpus bjejer bnyak makanan,tp da tetep w butuh kantin. Salah satunya u/ menciptakan kekompakan sesama mahasiswa, halah..tz pada kenal w...

Buat Persam,, baca jg dunk posting ciaku,,,mnurut kliand gmn,,>

huggghhhh..

Mas Arbi said...

namanya juga masih kontrak, kita harus banyak pertimbangan yntuk penambahan ruang! (pst pa rismanto saja yah?)semoga 2009 STIKOM punya gedung sendiri dan bisa membangun lebih dari kantin. spt CK, alfamart, yomart, griya, indomaret, starbucks, pokoknya bisa ngopi2, merokok-rokok, dan bisa dihutangin. Setuju?